Arsip Blog

Rabu, 31 Mei 2017

SELAMAT HARI PANCASILA

Selamat hari lahir pancasila.

Saya indonesia saya pancasila.


Pancasila adalah ideologi dasar bagi negara Indonesia. Nama ini terdiri dari dua kata dariSanskertapañca berarti lima dan śīla berarti prinsip atau asas. Pancasila merupakan rumusan dan pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh rakyat Indonesia


PANCASILA adalah 5 sila yang dirumuskan pendiri bangsa sebagai falsafah berbangsa dan bernegara. kata-kata bijak yang memperingati hari lahir pancasila memberikan dorongan nasionalisme sebagai orang yang menghargai para pendiri bangsa yang telah berjuang, berkorban, dan rela mati demi kemerdekaan bangsa ini. Pancasilaadalah ideologi dasar bagi negara Indonesia. Nama ini terdiri dari dua kata dari Sanskerta: pañca berarti lima dan śīla berarti prinsip atau asas. Pancasila merupakan rumusan dan pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh rakyat Indonesia.


1. Sila pertama – Ketuhanan yang Maha Esa
Lambang : bintang
Arti : bintang dimaksudkan sebagai sebuah cahaya, mengandung makna nur cahyo. Bintangnya memiliki 5 sudut maksudnya untuk menerangi dasar Negara yang lima dan tujuan Negara yang lima. Sedangkan warna hitam melambangkan warna alam atau warna asli.
2. Sila kedua – Kemanusiaan yang adil dan beradab
Lambang : rantai
Arti : mata rantai yang berbentuk segi empat melambangkan laki-laki sedangkan lingkaran adalah perembuat. Mata rantai yang saling berkait pun melambangkan satu sama lain dan perlu bersatu sehingga menjadi kuat seperti rantai.
3. Sila ketiga – persatuan Indonesia
Lambang : pohon beringin
Arti : pohon beringin merupakan pohon yang besar di mana banyak orang bisa berteduh di bawah naungan Negara Indonesia. Selain itu, pohon beringin memiliki sulur dan akar yang menjalar ke mana- mana namun tetap berasal dari satu pohon yang sama, seperti halnya keragaman suku bangsa yang menyatu dibawah nama Indonesia.
4. Sila keempat – kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
Lambang : kepala banteng
Arti : kepala banteng merupakan hewan social yang suka berkumpul seperti halnya musyawarah di mana orang-orang harus berkumpul untuk mendiskusikan sesuatu.
5. Sila kelima – keadilan social bagi seluruh rakyat Indonesia
Lambang : padi dan kapas
Arti : padi dan kapas merupakan kebutuhan dasar setiap manusia yakni pangan dan sandang sebagai syarat utama untuk mencapai kemakmuran yang merupakan tujuann utama bagi sila ke lima ini.

Indonesia  bangga punya ideologi.

"Negara maju sedang gelisah, sedang galau, sedang resah. Toleransi mereka terkoyak, solidaritas mereka terbelah, ketertiban sosial terganggu. Mereka dihantui terorisme dan ekstremisme," 

"Di tengah kegelisahan negara-negara dunia itu dalam menghadapi tantangan, kita itu beruntung mempunyai Indonesia dengan Bhinneka Tunggal Ika, beradab dan menjaga toleransi. Indonesia bisa menjadi referensi negara lain dan semua itu karena kita punya Pancasila." [Joko widodo]

Cintai bangsa ini.
Jaga bangsa ini. 
Bangakan bangsa ini.
Kalau bukan kita siapa lagi..... 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar